PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Ngebut, Akhirnya Mobil Box Terguling

Selasa, 09 Mei 2017

00:00 WITA

Tabanan

3789 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

suaradewata.com

Tabanansuaradewata.com - Ngebut,Sebuah kendaraan mobil box L 300 nopol B 9295 WCA terguling di depan villa Sanda Desa Sanda Kecamatan Pupuan sekitar pukul 13.00 wita, Selasa, (09/05/2017). Atas kejadian tersebut nihil korban jiwa maupun luka dalam peristiwa tersebut.

Informasi yang berhasil dihimpun, Pada hari Selasa, (09/05/2017), sekitar pukul 13.00 wita mobil L 300 Box nopol B 9295 WCA yang dikendarai oleh Mohammad Fahrul Hanif, 28 asal Jember Jatim tanpa muat datang dari Denpasar menuju Seririt. Setibanya di depan villa sanda ( TKP) dengan kecepatan tinggi menemukan tingkungan yang cukup tajam dan tidak bisa menguasai kendaraannya. Sehingga terguling yang menyebabkan keadaan posisi kendaraan berbalik arah. Atas kejadian tersebut, tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa tersebut.

Kapolsek Pupuan AKP IB. Ketut Mahendra saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Kata Dia, menurut keterangan sopir bahwa baru pertama kali melewati jalan tersebut. Dan begitu melihat ada tikungan tajam, sopir tidak bisa menguasai kendaraannya sehingga mobil box tersebut akhirnya terguling. "Ya benar, penyebabnya sopir gak paham medan dan pertama kali melewati jalur tersebut, karena kecepatan tinggi akhirnya jatuh sendiri," ucap AKP Mahendra.ang/dev


Komentar

Berita Terbaru

\