Diduga Sopirnya Mengantuk, Mobil SUV Tabrak Truk
Rabu, 22 Maret 2017
00:00 WITA
Karangasem
6616 Pengunjung
suaradewata.com
Karangasem, suaradewata.com - Kecelakaan fatal terjadi di jalur utama Karangasem-Denpasar, tepatnya di Jalan A. Yani, Lingkungan Galiran, Amlapura, Rabu (22/3) siang. Sebuah mobil SUV Honda Brio DK 922 AV yang dikemudiakan oleh I Nengah Jimat, seorang pengacara yang sering beracara di Pengadilan Negeri (PN) Amlapura, menabrak sebuah truk Galian C bernomor Polisi DK 9340 KK yang dikemudikan oleh Fulio (37) warga asal Lumajang, Jawa Timur hingga mobilo SUV tersebut ringsek pada bagian depannya.
Informasi yang dihimpun suaradewata.com menyebutkan, saat itu mobilo SUV yang dikemudikan Nengah Jimat meluncur dengan kecepatan sedang dari arah selatan atau dari arah Denpasar menuju Karangasem, namun diduga pengacara tersebut mengantuk saat mengemudi membuat mobil SUV yang dikemudikannya oleng hilang kendali sebelum kemudian menabrak truk bermuatan penuh pasir yang dikemudikan Fulio dari arah utara.
Benturan keras terjadi dan nyaris membuat mobil SUV terpelanting, sementara warga dan pemakai jalan yang melihat kejadian itu langsung berhamburan menuju TKP untuk menolong korban. Beruntung Nengah Jimat pengemudi mobil SUV tersebut selamat dan hanya mengalami luka ringan.
“Saya lihat mobil dari selatan kok mencari saya di kanan, saya sudah berusaha mengklakson terus agar pengemudi mobil itu melihat kendaraan didepan, tapi mungkin sopirnya ngantuk hingga menabrak mobil saya,” ungkap Fulio sembari mengatakan beruntung mobilnya melaju dengan kecepoatan rendah karena membawa beban berat.
Untuk menghindari tabrakan yang lebih parah, Fulio mengaku berusaha meminggirkan kendaraannya hingga menabrak pohon perindang di sisi kiri jalan dan berusaha mengerem sebisanya meski dirinya sadar mobil truknya yang bermuatan penuh itu tidak bisa berhenti begitu saja karena beban berat.
“Saya sudah berusaha ngerem sebisanya tapi tidak bisa karena beban muatan truk saya berat,” pungkasnya.
Sementara I Nengah Jimat, pengemudi mobil SUV itu mengakui jika saat itu dirinya tertidur saat mengemudi, “Tadi saya ngantuk sekali karena dua hari begadang terus,” sebutnya. Dia baru tersadar setelah mobilnya mengalami benturan keras menabrak truk galian C tersebut. nov/ari
Komentar