PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Pelajar Terseret Ombak Ditemukan Tewas

Minggu, 22 Mei 2016

00:00 WITA

Badung

7183 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

suaradewata

Badung,suaradewata.com - I Kadek Agus Surianta, (13) bocah kelas II SMP Ngurah Rai, yang hilang terseret arus ditemukan dalam kondisi tak bernyawa pada Minggu (22/05/2016) sekira pukul 12.00 wita siang, radius 800 meter dari Pantai Batu Belig, Kuta Utara, Badung. Korban saat ditemukan tidak menggunakan sehelai benangpun.

Kepala Operasi SAR Denpasar, Gede Darmada mengatakan, pihaknya bersama barisan tim SAR Badung, Balawista Badung, BPBD Badung, serta Kepolisian Kuta Utara melakukan upaya pencarian mulai dari pukul 06.00 wita pagi tadi hingga akhirnya sekira pukul 12.00 wita siang. Korban ditemukan dalam radius 800 meter dari Pantai Batu Belig.

“Korban kita temukan pada pukul 12.00 wita dan kalau kondisi tewas tanpa baju, ditemukan sekitar 800 meter dari TKP,” ungkapnya dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Minggu (22/05/2016).

Pihaknya meyakini, kondisi arus dan gelombang pada sore hari yang pasang, mengakibatkan korban terseret sehingga hilang ditelan ombak. Dan biasanya, apabila ada wisatawan yang hanyut atau terseret air laut pada satu hari, dua hari dan tiga hari akan muncul ke permukaan laut, khususnya di wilayah sepanjang pantai Kuta hingga Kuta Utara. Dan di sepanjang pantai sesungguhnya sudah dipasang papan tanda bahaya.

“Kita sudah pasang larangan tapi kalau sudah pengunjung yang nekat, itu tidak bisa kita cegah, jadi kami selalu menghimbau agar para wisatawan terutama turis lokal, waspada pada pasangnya air laut di sepanjang pantai Kuta hingga Kuta Utara,” ujarnya.I

Seperti diberitakan, seorang pelajar kelas II SMP Ngurah Rai bernama I Kadek Agus Surianta (red, sebelumnya ditulis I Made Surianta) hilang terseret ombak di Pantai batu Belig, Banjar Batu Belig, Desa Kerobokan Kelod, Kuta Utara pada Sabtu (21/05/2016) kemarin sekira pukul 17.30 wita sore.

Kini jenazah korban sudah berada di RSUP Sanglah, Denpasar untuk penyelidikan lebih mendalam.ids


Komentar

Berita Terbaru

\