Perkuat Silaturahmi, Pemkab Jembrana Gelar Tatap Muka Bersama Veteran

  • 17 Agustus 2018
  • 00:00 WITA
  • Jembrana
  • Dibaca: 2575 Pengunjung
suaradewata

Jembrana, Suaradewata.com -  Serangkaian peringatan HUT Proklamasi ke-73 di Bumi Makepung Jembrana, Bupati Jembrana I Putu Artha dan Wakil Bupati I Made Kembang Hartawan menggelar tatap muka dengan legiun serta janda veteranyang ikut serta dalam memperjuangkan Kemerdekan Republik Indonesia di Gedung Mendopo Kesari Negara.  Jumat (17/8).

Bupati Artha mengatakan, tatap muka ini bertujuan memperkuat silaturahmi dan bernostalgia antar para veteran dan juga untuk memberikan penghargaan atas perjuangan para pejuang dalam merebut kemerdekaan NKRI. “Apa yang kita nikmati sekarang tidak dicapai dengan mudah, melainkan hasil  perjuangan yang sulit, dengan mengorbankan jiwa raga dari para pahlawan,” katanya sembari mendoakan agar para veteran beserta keluarganya senantiasa diberikan kesehatan.

Tatap muka antara veteran dengan jajaran pejabat Jembrana itu juga digunakan oleh masing-masing anggota memberikan sejumlah usulan. Seperti yang disampaikan oleh Ketua LVRI Jembrana, I Ketut Gede yang  mengusulkan agar para janda Veteran dibantu pakaian seragam. “Kami keluarga besar Veteran sangat menghargai dengan perhatian pemerintah Kabupaten Jembrana. Selama ini Veteran selalu mendapat perhatian dan  sudah banyak dibantu. Kiranya tahun ini bisa kami dibantu pengadaan seragam bagi para janda veteran sehingga bisa digunakan menghadiri berbagai acara, “usul I Ketut Gede.

Terkait usulan pakaian seragam itu , Bupati Artha mengaku, akan diupayakan pada anggan induk tahun 2019, “Janda Veteran juga mereka adalah pejuang. Untuk itu kami upayakan akan dipasang pada anggaran induk tahun 2019 sehingga dengan demikian janda veteran akan lebih eksis dan kompak dalam organisasinya, “kata Bupati Artha.

Jumlah  anggota Veteran di Jembrana saat ini terdiri dari, Veteran pejuang  sebanyak 29 orang, pembela sebanyak 30 orang, perdamaian 2 orang dan veteran Anumerta sebanyak 6 orang. Sehingga totalnya  sebanyak 67 orang. Sementara untuk janda Veteran pejuang sebanyak 127 orang dan janda Veteran pembela sebanyak 9 orang. Total 136 orang. dep/rat

 

 


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER