Sasar Warga Tercecer Bantuan, Polres Bangli Kembali Kucurkan Paket Sembako
Senin, 19 Juli 2021
08:15 WITA
Bangli
1458 Pengunjung
suaradewata
Bangli, suaradewata.com - Untuk meringankan beban masyarakat kurang mampu yang terdampak Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, Polres Bangli secara swadaya menggalang bantuan. Hasilnya, sejak beberapa hari terakhir, Polres Bangli intens mengucurkan ratusan paket bantuan sembako yang diberikan langsung kepada warga terdampak di kabupaten Bangli yang selama ini tercecer mendapatkan bantuan dari pemerintah. Seperti rumah tangga miskin, pedagang hingga kaum lansia.
Secara serentak penyaluran paket bantuan yang dikemas dengan kegiatan bakti sosial tersebut dipimpin oleh Kapolres Bangli AKBP. I Gusti Agung Dhana Aryawan, S.I.K.,M.I.K, Sabtu (17/7/2021). Paket sembako yang dikucurkan berupa beras, minyak goreng, mie dan gula pasir dan sebagainya. Kata dia, bakti sosial penyaluran bantuan bagi warga yang terdampak PPKM Darurat dilaksanakan secara serentak. “Sasarannya, adalah masyarakat khususnya yang belum mendapatkan bantuan dari pemerintah dan terdampak dari pandemi covid 19 ini,” tegasnya. Karena itu, pihaknya menekankan agar penyaluran bantuan tersebut, jangan sampai salah sasaran. “Lakukan pendataan dengan baik agar nantinya tidak ada duplikasi dalam penerimaan bantuan tersebut ,” pungkasnya.ard/nop
Komentar