PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Di PD.Dharma Shantika Ada Manggis Yang Diolah Jadi Sirup

Senin, 30 April 2018

00:00 WITA

Tabanan

2190 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

suaradewata

Tabanan, suaradewata.com – Sebagai salah satu komoditi andalan di Pupuan, manggis diolah menjadi sirup di Desa Jelijih Punggang agar memiliki nilai jual lebih. Produk itu pun turut dipasarkan oleh Perusahaan Daerah Dharma Shantika (PDDS) sebagai BUMDa yang konsen memasarkan produk-produk BUMDes di Tabanan.

Direktur PDDS, I Putu Sugi Darmawan mengatakan jika salah satu kelompok yang mengembangkan sirup manggis adalah Kelompok Gunung Sari. “Ketika panen raya produksi panen bisa mencapai 30 ton, jadi sisa ekspor akan diolah menjadi jus manggis,” ujarnya.

Menurutnya, jus manggis yang diberi nama Jelijih Mangosteen Syrup ini mengandung antioksidan tinggi dan vitamin C yang baik bagi tubuh. Awalnya produk ini hanya dijual dari pintu ke pintu, namun belakangan produk ini sudah dipasarkan oleh PDDS. “Dan peminatnya tidak bisa kita katakana sedikit, sehingga kedepan kita ingin bisa menjangkau pasar modern,” imbuhnya.

Jadi bagi masyarakat yang berminat bisa datang datang langsung ke Kantor PDDS di Jalan Pahlawan, Tabanan, atau yang ingin melihat-melihat produk BUMDes apa saja yang ada di PDDS bisa melalui instagram. ayu/sar


Komentar

Berita Terbaru

\