FSK Klungkung Tetap Semangat Meski Gagal Jadi Tuan Rumah 

  • 06 Oktober 2021
  • 15:00 WITA
  • Klungkung
  • Dibaca: 1693 Pengunjung
suaradewata

Klungkung, suaradewata.com - Meski gagal menjadi tuan rumah Liga 3 Provinsi Bali 2021, FSK Klungkung tetap bersemangat tetap latihan dan bersiap berlaga di ajang kompetisi antar anggota Asprov PSSI se-Bali. 

Ketua PSSI Klungkung, Anak Agung Mahendra menyampaikan bahwa FSK Klungkung mengajukan Lapangan Pau sebagai salah satu stadion dan lapangan calon tuan rumah Liga 3 Provinsi Bali 2021. Lapangan Pau sendiri, merupakan satu dari lima lokasi yang diusulkan sebagai calon tuan rumah, selain Stadion Debes, Tabanan (diajukan PERST Tabanan), Stadion Pecangakan, Jembrana (diajukan PS Jembrana) dan Lapangan Laba Bhuana serta Lapangan Astina, Gianyar (diajukan PS Gianyar). "Namun hasil verifikasi yang dilakukan oleh tim verifikasi menyatakan Lapangan Pau tidak layak menjadi lapangan tuan rumah babak penyisihan dalam Kompetisi Liga 3 Provinsi Bali Tahun 2021," ujarnya Rabu (6/10). 

Menurutnya, Lapangan Pau dinyatakan tidak layak adalah karena Lapangan Pau tidak mempunyai bangku cadangan pemain, bangku cadangan petugas pertandingan, bangku cadangan petugas kesehatan, ruang ganti, toilet, hingga pelataran parkir. "Kita sudah terima suratnya per tanggal 16 Agustus 2021 kemarin dari panitia yang berisikan hasil verifikasi berupa fakta-fakta di lapangan," pungkasnya. 

Pelatih FSK Klungkung, Nyoman Adnyana mengatakan bahwa FSK Klungkung masuk grup A bertemu dengan Perseden Denpasar, Persekaba Bali PC dan PS Jembrana sebagai tuan rumah. Persiapan pun telah dilakukan sejak bulan Agustus 2021 dengan rutin menggelar latihan. "Hingga saat ini kita rutin menggelar latihan di Lapangan Pau," ungkapnya. 

Dan sesuai dengan jadwal yang direncanakan oleh Panitia Liga 3 Provinsi Bali 2021, pada pertandingan pertama nanti FSK Klungkung akan bertemu PS Jembrana di Stadion Pecanggakan Jembrana pada hari Minggu tanggal 17 Oktober 2021 mendatang. Adnyana pun menegaskan jika klub sepak bola dengan julukan Bintang Timur ini sudah siap menghadapi PS Jembrana dengan semangat Puputan Klungkung.  "Jadi meskipun gagal menjadi tuan rumah Liga 3 Provinsi Bali, namun skuad FSK Klungkung sudah siap menuju Kota Jembrana," tandasnya sembari memohon doa restu kepada seluruh masyarakat Klungkung sehingga dapat membawa kemenangan.gus/nop


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER