Seorang Personil Polres Badung Dapat Kenaikan Pangkat Setingkat Lebih Tinggi

  • 03 Desember 2019
  • 18:15 WITA
  • Badung
  • Dibaca: 3073 Pengunjung
istimewa

Badung, suaradewata.com - Wakil Kepala Kepolisian Resor Badung Kompol Sindar Sinaga, SP memimpin Upacara Korp Raport kenaikan pangkat TMT 1 Desember 2019. Upacara Korp Raport tersebut di hadiri oleh pada PJU dan Polsek jajaran, seluruh personil Polres Badung  serta seorang anggota Satreskrim yang mendapat kenaikan pangkat pengabdian setingkat lebih tinggi, berlangsung di Halaman Mapolres, jalan Kebo Iwa No 1 Mengwitani, Badung, Selasa, (03/12/2019).

Satu orang yang mendapatkan kenaikan pangkat yakni Ipda I Nyoman Sujatra anggota Satreskrim Polres Badung. Wakapolres mengatakan kenaikan pangkat sesungguhnya suatu penghargaan yang diberikan oleh pimpinan lewat organisasi atas prestasi kerja baik yang telah ditunjuk selama bertugas.

“Kenaikan pangkat bukanlah hal mudah yang turun dari langit, namun dibutuhkan proses yang panjang dari penilaian beberapa aspek seperti dedikasi dan loyalitas disiplin serta tanggung jawab oleh karenanya saya ucapkan selamat,” ucap Kompol Sinaga, Selasa, (03/12/2019).

Menurutnya, kenaikan pangkat harus diikuti rasa syukur dan terus belajar dan berlatih, sehingga dapat lebih meningkatkan profesionalisme kinerja dan yang lebih penting yakni rasa tanggung jawab kerena itu merupakan komitmen dengan segala resiko yang harus dihadapi.

“Semakin tingginya pangkat di pundak rekan rekan diharapkan bisa menunjukkan sikap yang lebih baik profesionalisme melalui peningkatan kemampuan serta peningkatan kinerja,” terangnya.

Wakapolres juga berharap agar momentum kenaikan pangkat ini menjadi pendorong bagi seluruh personil untuk lebih bersemangat lagi dalam melaksanakan tugas dalam memelihara Kamtibmas yang aman dan kondusif.

Diakhir acara dilakukan ucapan selamat mulai dari pimpinan tertinggi Polres Badung, PJU, seluruh perwira, brigadir hingga PNS Polri berjalaln tertib dan lancar.ang/nop


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER