Perbulan, TPS 3R di DTW Jatiluwih Mampu Hasilkan 1 Ton Pupuk Organik

  • 11 November 2019
  • 00:00 WITA
  • Tabanan
  • Dibaca: 1987 Pengunjung
suaradewata

Tabanan, suaradewata.com - Sejak didirikan beberapa tahun lalu, kini TPS 3R di DTW Jatiluwih terus menunjukkan kemajuan. Bahkan kedepannya TPS 3R tersebut akan mengolah sampah plastik menjadi tempat sampah plastik.

Manajer Operasional DTW Jatiluwih, I Nengah Sutirtayasa mengatakan bahwa saat ini TPS 3R telah mampu menghasilkan 1 ton pupuk organik per bulannya. "Untuk tahap awal kita sudah menghasilkan 1 ton per bulannya," ujarnya Senin (11/11/2019).

Pupuk organik yang dihasilkan selanjutnya dijual sebagai pendapatan usaha lain DTW Jatiluwih. "Dan juga yang sudah sebagai klien kita akomodasi selain membayar pembuangan sampah mereka juga kita berikan pupuk," imbuhnya.

Ditambahkannya jika kedepannya pengolahan sampah plastik akan diolah menjadi tempat sampah dengan cara plastik diolah menjadi bubur plastik dan di cetak menjadi kerajinan, salah satunya menjadi tempat sampah.

Tak hanya itu saja, TPS 3R DTW Jatiluwih juga sering dikunjungi berbagai pihak sebagai tujuan study banding tentang pengolahan sampah. ayu/sar


TAGS :

Komentar

FACEBOOK

TWITTER