PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Mal Pelayanan Publik Jembrana Segera Diresmikan

Rabu, 21 Agustus 2024

10:29 WITA

Jembrana

1294 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jembrana, suaradewata.com-Setelah sempat tertunda selama empat tahun akibat pandemi Covid-19, pembangunan tahap II Mal Pelayanan Publik (MPP) Jembrana kini telah rampung dan siap diresmikan pada bulan September 2024. Gedung utama MPP Jembrana yang berlokasi di sebelah barat Kantor Camat Negara ini akan menjadi pusat pelayanan terpadu yang memudahkan masyarakat dalam mengakses berbagai layanan publik.

Pembangunan gedung ini dimulai pada akhir tahun 2019, namun harus tertunda karena dampak pandemi. Namun, berkat upaya dan komitmen pemerintah daerah, pembangunan MPP ini dilanjutkan kembali pada akhir tahun 2023 dan kini telah siap digunakan.

“Saya memastikan Mal Pelayanan Publik (MPP) ini selesai dibulan September ini. Semua berjalan baik, Ini dari 2019 macet. Sekarang kita lihat seperti digambar apa yang kita lakukan memberikan kemudahan pelayanan kepada masyarakat. Dan mudah-mudahan ini bermanfaat untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, ” kata Bupati Jembrana I Nengah Tamba saat meninjau Gedung MPP Jembrana, Selasa (20/8/2024).

Dengan keberadaan MPP Jembrana ini, masyarakat akan lebih mudah mengakses berbagai layanan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) maupun instansi vertikal, seperti pembayaran PBB, BPJS, dan pengurusan paspor. Selain itu, MPP Jembrana juga akan menjadi pusat data “Jembrana Satu Data dari Desa” (JSDDD) serta forum investasi yang memudahkan investor dalam mengakses informasi tentang zona-zona investasi di Jembrana.

“Nanti disini pelayanan jelasya akan makin cepat dan juga makin proporsional kepastiannya jelas demi masyarakat Jembrana. Tempat ini sudah siap dilaksanakan tahun ini, dan kita targetkan pada bulan September, ” jelas Bupati Tamba. 

Bupati Tamba juga menambahkan MPP Jembrana diharapkan akan menjadi solusi inovatif dalam pelayanan publik di Kabupaten Jembrana, yang tidak hanya meningkatkan efisiensi tetapi juga kenyamanan bagi masyarakat dalam mendapatkan layanan yang dibutuhkan. 

“Kami ingin memberikan pelayanan terbaik, dengan fasilitas yang memadai dan ruang yang luas serta berstandar bintang empat, ” tandasnya.dep/adn


Komentar

Berita Terbaru

\