PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Warga Banjiri Vaksinasi Covid-19 BIN Daerah Bali di Tabanan

Rabu, 10 Agustus 2022

13:00 WITA

Tabanan

2060 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Warga Banjiri Vaksinasi Covid-19 BIN Daerah Bali di Tabanan

Tabanan, suaradewata.com - Lagi lagi kegiatan vaksinasi Covid-19 yang digelar Badan Intelijen Negara (BIN) Daerah Bali di Tabanan dibanjiri peserta. Kali ini digelar di depan eks HOKI Bank di Jalan Gajahmada, Tabanan, Rabu (10/8/2022).

 

Para peserta yang sebagian besar merupakan warga Tabanan itu sengaja mengikuti vaksinasi yang digelar BIN Daerah Bali karena lokasinya yang dekat dengan pusat kegiatan masyarakat seperti pasar. "Kebetulan saya lagi ke pasar beli perlengkapan upacara, lalu ternyata ada vaksinasi ya saya langsung vaksin disini," ujar Made Metri, salah seorang warga Tabanan.

 

Ia sendiri mengikuti vaksinasi dosis 3 atau booster. Selain untuk melengkapi vaksin sesuai anjuran pemerintah, dirinya juga ingin agar kekebalan tubuhnya dapat semakin meningkat. 

 

Kaposda BIN Tabanan, AKBP I Made Mundra menjelaskan bahwa, pihaknya masih tetap menggenjot vaksinasi di Tabanan hingga Desember 2022. "Dengan harapan capaian vaksinasi segera 100 persen," tegasnya.

 

Terlebih, untuk nakes saat ini sudah mulai menjalani vaksin keempat atau booster kedua sehingga masyarakat umum, anak, dewasa hingga lansia kuga harus segera tuntas untuk vaksinasi 1,2, maupun 3.

 

Sebab meskipun angka Covid-19 telah melandai, kekebalan tubuh masyarakat harus tetap terjaga. Dan masyarakat tetap harus waspada terhadap ancaman Covid-19. ayu/yok


Komentar

Berita Terbaru

\