Mahayastra Melesat di TPS 2 Melinggih
Rabu, 27 Juni 2018
00:00 WITA
Gianyar
3685 Pengunjung
suaradewata
Gianyar, suaradewata.com - Calon Bupati Gianyar nomor urut 2, Made Agus Mahayastra tak terbendung dalam perolehan suara di TPS 2 desa Melinggih, Kecamatan Payangan, Gianyar, tempat calon asal PDIP itu mencoblos dalam Pilkada Gianyar Rabu ( 27/6).
Mantan ketua DPRD Gianyar itu mendapatkan 345 suara. Sedangkan lawannya Kertha – Maha mendapatkan 7 suara. Mahayastra mendatangi TPS 2 yang berlokasi di SD Negeri 4 Melinggih pukul 08.30 Wita ditemani keluarga dan pendukungnya. Usai mencoblos, politikus yang sempat mendapatkan suara tertinggi di Gianyar dalam pemilu legislatif untuk DPRD Gianyar itu sempat berbincang dengan warga yang datang mencoblos.
Desa Melinggih sendiri adalah asal kelahiran Made Agus Mahayastra. Sementara itu, dari hasil rekapitulasi sementara di tujuh kecamatan, pasangan Agus – Mayun unggul atas pasangan Kertha- Maha.
“Keunggulan Koster – Ace dan paket Aman, membuktikan perjuangan satu jalur maksimal. Syukur perjuangan kita tidak sia- sia. Semoga setelah terpilih segala program bisa dijalankan sesuai visi dan misi kampanye,” kata Ketut Nadi salah satu kader PDIP asal Kedisan, Tegallalang.
Nadi sempat was - was karena banyak warga yang secara matematis adalah pendukung KBS- Ace dan Agus – Mayun tidak datang mencoblos karena ikatan kerja diluar Gianyar.
“Syukur bisa menang,” ujar Nadi yang juga dikenal sebagai loyalis Wayan Tagel Winarta ketua DPRD Gianyar itu. gus/ari
Komentar