PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

Jalan Anyelir I, Nomor 4A, Desa Dauh Peken, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan, Bali

Call:0361-8311174

info@suaradewata.com

Polisi Kerja Bhakti Bantu Pembuatan Jalan Desa

Sabtu, 13 Mei 2017

00:00 WITA

Tabanan

3551 Pengunjung

PT Suara Dewata Media - Suara dari Pulau Dewata

suaradewata.com

Tabanan, suaradewata.com - Polsek Penebel gelar kerja bhakti di perbatasan Desa Biaung dan Desa Penebel Kecamatan Penebel sekitar pukul 07.30 wita, Sabtu, (13/05/2017). Kerja bhakti tersebut bertujuan untuk membantu masyarakat dalam rangka pembuatan jalan alternatif penghubung Desa Biaung dengan Desa Penebel.

Kapolsek Penebel AKP I Nengah Sudiarta mengatakan kerja bhakti tersebut dalam rangka pembuatan jalan alternatif penghubung Desa Biaung dengan Banjar Dinas Sunantaya, Desa Penebel, akibat dari terputusnya akses jalan kedua wilayah itu. Dimana dalam kerja bhakti tersebut jajaran Polsek Penebel menurunkan 35 personil yang bersinergi dengan warga masyarakat Banjar Dinas Biaung Kaja dan Banjar Dinas Pemanis Desa Biaung, Kecamatan Penebel bergotong royong untuk pembuatan jalan alternatif tersebut. Adapun jalan alternatif yang sedang dalam pengerjaan berlokasi di sebelah utara jalan lama. Dengan ukuran kurang lebih panjangnya 100 meter dengan lebar badan jalan 3 meter.

"Jadi kerja bhakti tersebut dilaksanakan bertujuan untuk menjalin kemitraan antara Polri dengan masyarakat, serta membantu masyarakat agar jalan alternatif tersebut cepat selesai dan bisa dipergunakan oleh masyarakat," ucap AKP Sudiarta. ang/ari


Komentar

Berita Terbaru

\