Kapolres Harap Pihak Terlibat Bisa Redam Diri
Jumat, 03 Juni 2016
00:00 WITA
Gianyar
9490 Pengunjung
suaradewata
Gianyar, suaradewata.com – Tewasnya Dewa Artawan di pekarangan rumah warga di Br. Dentiyis, Desa Batuan, Sukawati, yang merupakan anggota salah satu ormas besar di Bali, menimbulkan kekhawatiran masyarakat akan gejolak seperti yang terjadi beberapa waktu lalu. Kapolres Gianyar AKBP Waluya SIK, langsung melakukan koordinasi dengan pengurus ormas untuk meredam kejadian agar tidak meluas.
Kapolres Gianyar, AKBP Waluya SIK, yang datang ke lokasi kejadian langsung mengumpulkan pimpinan ormas yang ada di Gianyar. Kapolres berharap tidak ada yang bertindak diluar hokum atas kejadian yang menewaskan anggota ormas tersebut. “Kami dari kepolisian akan segera mengungkap siapa pelaku penebasan. Biarkan kami bekerja sesuai dengan prosedurnya” jelas AKBP Waluya.
Kapolres juga menginginkan pelaku cepat terungkap, agar tidak terjadi hal yang tidak dinginkan. Saat ini kepolisian sedang melakukan penyelidikan dan mencari barng bukti untuk mengungkap pelaku. “Kita ingin tahu siapa orang di balik cadar itu, pihak yang merasa dirugikan harap bias meredam diri” tegas perwira asal Jawa Barat ini.
Sementara itu pasca peristiwa penebasan berujung tewasnya Dewa Artawan anggota salah satu ormas, Polres Gianyar dibantu satu pleton Brimob Polda Bali untuk menjaga kamtibmas wilayah Gianyar. Aparat tampak juga intens melakukan razia kendaraan untuk mencari benda-benda menurigakan. Gus
Komentar